UNIK

Translate

Video Saat Paus Pembunuh Seret Pelatihnya ke Dalam Air Selama 15 Menit

Ken Peters tentu tidak akan melupakan momen itu, momen yang paling mengerikan dlam hidupnya, momen dimana ia hampir tewas tenggelam digigit oleh paus pembunuh di akuarium Sea World di San Diego. 

Insiden tersebut terjadi tahun 2006 silam. Saat itu, Peters yang merupakan salah seorang trainer paus orka di wahana SeaWorld, San Diego, sedang melakukan rutinitasnya melatih paus orka yang bernama Kasatka saat tiba-tiba paus pembunuh itu menggigit kakinya dan menenggelamkan dirinya ke dalam air cukup lama.

Kasatka dengan sengaja menarik bagian kaki Peters dan kemudian menariknya ke dalam air selama beberapa menit. Setelah sempat melepaskan diri dan muncul ke permukaan, sang paus kembali menarik kakinya lagi. Dan kali ini ia menyeret Peters, terus mempermainkannya.

Untungnya walau menyadari resiko kehilangan nyawa, Peters tetap bersikap tenang. Ia tidak berusaha berontak atau melawan. Sebaliknya ia mencoba menenangkan sang paus. Tidak hanya itu, ia bahkan menyuruh trainer lain tidak melakukan apapun karena dianggap hanya akan memperburuk keadaan.

Setelah sekian lama bersabar dan berusaha, Peters akhirnya berhasil melepaskan diri dari cengkraman gigi sang paus dan mampu berenang kepinggir kolam. Peters akhirnya selamat dengan cedera tulang kaki akibat gigitan.


Menegangkan! Ken Peters saat ditarik dan ditenggelamkan ke dalam air.


Kasatka mengigit kaki kiri Peters dan tidak melepaskannya cukup lama.

Insiden menegangkan ini berlangsung selama kurang lebih 15 menit dan berhasil direkam oleh kamera di SeaWorld. Video tersebut kemudian dirilis untuk keperluan sidang gugatan dari kementrian ketenagakerjaan terhadap pihak SeaWorld yang dituduh telah membahayakan nyawa para trainer.

    
Walau sadar nyawanya terancam, Peters mencoba tetap tenang.




Berhasil lolos, Peters menderita patah tulang kaki akibat gigitan sang paus.

Sebagai catatan, insiden kematian trainer yang disebabkan oleh paus sudah sering terjadi. Tahun 1991 paus pembunuh bernama Tilikum pernah membunuh seorang pelatih ketika tampil di British Columbia Canada. Setelah dijual ke SeaWorld Orlando, Tilikum juga terlibat dalam kecelakaan ketika pihak berwenang menemukan pria telanjang berbaring di punggungnya di tahun yang sama. Sementara itu tahun 2004, seekor ikan paus di Taman hiburan San Antonio mencoba menggigit pelatih, tetapi dia bisa meloloskan diri.


Dawn Brancheau secara tragis dibunuh oleh ikan paus asuhannya sendiri.

Adapun insiden yang paling tragis adalah yang menimpa seorang pelatih senior Dawn Brancheau tahun 2010 silam di SeaWorld di Orlando, Florida. Dan lagi-lagi insiden itu melibatkan Tilikum. Di hadapan para pengunjung, ikan paus itu meloncat dan menyambar Dawn Brancheau yang berdiri di tepi kolam dan menyeretnya ke dasar kolam.

Sejak kecelakaan mematikan itu, pihak SeaWorld mengubah kebijakannya dengan melarang pelatih berenang bersama dengan ikan asuhannya.

Lihat videonya di sini.




sumber-memobee.com

GABUNG Halaman Facebook saya 
Info Menarik KKK Blogger's
Dengan mengklik Tombol SUKA dibawah ini

BACA JUGA YANG INI :

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...