Apa faktor penentu seseorang dalam memilih sebuah kendaraan? Media, brosur atau iklan? Ternyata faktor yang paling menentukan orang memilih kendaraan mereka adalah para sales!
Menurut penelitian yang dilakukan oleh Maritz Research ketika melakukan penelitian New Vehicle Customer Study ditemukan kalau para tenaga penjual atau sales masih memegang peranan besar dalam mempengaruhi konsumen untuk membeli dan memilih sebuah kendaraan.
Suara para sales ini terbukti lebih di dengar dibandingkan ulasan media atau pun iklan. Ada 21,89 persen pembeli mobil di Amerika pada 2011 silam yang mengakui kalau perkataan sales memberi dampak besar pada pilihan kendaraan yang mereka beli.
Sementara 18,66 persen pembeli lebih mendengarkan saran dari keluarga atau teman. Media sosial juga dikatakan memiliki pengaruh. Tapi tidak akan sebesar pengaruh yang diberikan oleh seseorang.
"Orang membeli dari orang lain," kata Wakil Presiden dan Konsultan Strategis Maritz Research, Chris Travell di situs resmi Maritz, Selasa (5/6/2012).
"(Media sosial) mendukung upaya penjualan, tapi saya yakin ini akan menjadi suatu kesalahan untuk percaya bahwa media sosial akan merebut hal itu (pengaruh saran seseorang)," tambahnya.
"Apa yang direkomendasikan teman atau keluarga sangat penting. Setiap pabrikan harus memiliki strategi media sosial. Namun kita harus ingat untuk tetap memperhatikan interaksi manusia saat membeli mobil," ujarnya
Mau tahu apa saja yang mempengaruhi seseorang memilih kendaraan? Berikut daftarnya.
• Sales di diler 21,9 persen
• Keluarga, teman dan info mulut ke mulut 18,7 persen
• Paduan belanja 18,4 persen
• Website diler atau pabrikan 8,6 persen
• Website pihak ketiga 6,4 persen
• Ulasan majalah otomotif 6,1 persen
• Iklan TV 4 persen
• Brosur diler atau pabrikan 3,2 persen
• Acara yang disponsori dealer atau pabrikan 2,4 persen
• Iklan koran 1,7 persen
Produsen motor Kawasaki mengklaim kalau motor produksi mereka, ZZR1400, sebagai motor versi produksi tercepat di dunia. Motor ini diklaim mampu berlari hingga kecepatan 300 Km/Jam.
Tipe 'ZZR' yang disanding motor ini memang bukanlah emblem sembarangan. Sebab sejak diperkenalkan pada 1990an, Kawasaki memulainya dengan ZZ-R1100 yang ketika itu juga diklaim sebagai motor versi produksi tercepat saat itu dengan topspeed mencapai 273,5 Km/Jam.
Pada ZZR1400 versi tahun 2006, Kawasaki memberikan kekuatan 197 bhp pada motor ini tapi seiring dengan kemajuan teknologi dan penambahan kapasitas sebesar 89 cc, kekuatan motor pun bertambah jadi 207 bhp di 10.000 rpm dengan torsi 120 lb-ft di 7.500 rpm.
Kemampuan berlari motor ini sebenarnya masih bisa ditingkatkan, hanya saja aturan hanya memperbolehkan sebuah motor versi produksi berlari sampai ke angka 300 Km/Jam seperti dikutip dari telegraph, Rabu (1/2/2012).
Tapi uniknya, pada versi baru ini, Kawasaki mengatakan kalau konsumsi bahan bakar motor lebih efisien 20 persen dari versi terdahulu dengan catatan 4,8 galon per 200 mil.
Desain tubuh motor ini juga terbilang lebih segar dengan garis tegas yang menghiasi tubuhnya tapi dikatakan tetap bersahabat ketika dikendarai sendiri atau berdua.
Selain itu, motor Kawasaki ini juga sudah dilengkapi dengan traction control, two performance modes and one safety mode for slippery conditions serta ABS braking system terbaru.
Keindahan tubuh Kim dan Khloe Kardashian ternyata jadi pusat inspirasi tim balap motor listrik, Team Segway MotoCzysz dalam pengembangan motor terbarunya yang dijuluki E1pc 2012. Wah!
Segala aspek bodi pada E1pc 2012 adalah menggambarkan betapa moleknya tubuh kedua wanita tersebut. Namun Michael Czysz sebagai pembesut dari tim balap mengklaim impresi membalap dengan motor tersebut tidak pudar ketika beradu hebat dengan motor listrik lainnya di arena balap motor TT Zero yang akan digelar di Isle of Man.
Faktor erodinamis tetap dipertahankan seperti motor listrik balap lainnya. Selain itu agar lebih maksimal di arena balap, insinyur Team Segway MotoCzysz memangkas bobot tubuh E1pc 2012.
Sementara motor listrik E1pc 2012 menggunakan drivetrain dan suspensi terbaru yang didedikasikan untuk mencapai kecepatan maksimal. Karenanya motor listriknya diklaim bisa menyemburkan tenaga hingga 200 Hp seperti dilansir autoblog, Selasa (5/6/2012).
Tak luput penambahan 2 baterai juga diperuntukan agar bisa berlari dari 120 km/jam menjadi 160 km/jam.