Apel Daging Merah Mulai Dipasarkan di Inggris


Apel berdaging merah.
Apel berdaging merah. (sumber: PA/Daily Mail)
Memiliki sedikit rasa rasberi.

Musim panas yang panjang cenderung lembap, serta efek merugikan dari lebah telah menciptakan satu jenis buah yang unik. Bentuk luar mirip apel, namun dagingnya berwarna kemerahan.


Meski begitu, pemanennya tetap akan menjual buah dengan bentuk tak biasa tersebut di supermarket mulai minggu depan.


Dipanen oleh pakar pohon buah-buahan dari Worchestershire, apel jenis langka tersebut diberi nama Raspberry Ripple karena bentuknya mirip efek gelombang.


Supermarket yang akan menjual buah unik ini, Tesco, akan menghadirkan buah unik ini di 3 tokonya yang berada di London dan diharapkan akan merambah pula di toko-toko mereka lainnya di tahun depan.


Varietas buah yang harus tumbuh alami itu pertama kali ditemukan tak sengaja tumbuh di perkebunan area Hereford sekitar 9 tahun lalu. Lalu sengaja ditumbuh-kembangkan oleh perusahaan pengembang buah-buahan, Frank Matthews Ltd.


Pusat pengembang buah-buahan itu pertama kali dihubungi oleh petani lokal yang menginformasikan, pihaknya menemukan apel dengan daging berwarna merah.


Petani buah-buahan ini cukup puas dengan konsistensi warna merah di dalam buah tersebut di setiap pohon, yang konon memberi tambahan rasa seperti rasberi.


Sejak tahun 2010, memang sudah ada banyak apel dengan daging berwarna kemerahan yang ditemukan di beberapa daerah di Inggris, namun belum ada yang dijual di supermarket.


Nick Dunnes, pemilik Frank Matthews mengatakan, ketika ia melihat daging kemerahan pada apel itu ia langsung berpikir, hal ini akan menjadi kabar besar di industri apel.


"Tesco akan menjadi tempat pertama yang menjual apel jenis ini di Inggris. Harapannya, varietas ini bisa menjadi buah apel dengan penjualan tertinggi dalam waktu dekat," jelasnya.



http://www.beritasatu.com/food-travel/74791-apel-daging-merah-mulai-dipasarkan-di-inggris.html

GABUNG Halaman Facebook saya 
Info Menarik KKK Blogger's
Dengan mengklik Tombol SUKA dibawah ini