Kunci Merubah Ukuran Blogger Anda(kelas pemula)

Apakah anda sudah menemukan template idaman untuk blog anda? Jawabannya mungkin sangat beragam. Tetapi sejauh pengalaman saya amat jarang ada template yang memenuhi segala harapan kita. Misalnya dari segi desain mungkin sudah oke, tapi dari segi ukuran dan jumlah kolom mungkin masih belum. Atau sebaliknya. Pokoknya selalu saja ada sisi-sisi yang kurang, kecuali kita sendiri yang bikin templatenya dari awal. 
Nah, jika anda sudah lelah bergerilya mencari template idaman (seperti saya), mungkin tidak ada salahnya kita memilih jalan tengah Pertama dapatkan sebuah template yang menarik, kemudian modifikasi bagian-bagian yang kurang pas. Jika masalah pada ukurannya, kita bisa merubahnya tanpa harus menukar templatenya. Jika anda belum tahu caranya, ada sedikit pengalaman yang bisa saya bagikan.

Sebelum mulai sebaiknya ketahuilah istilah-istilah kunci pada template blogspot:
  • Header wrapper, yaitu halaman title dan deskripsi blog
  • Outer wrapper, yaitu halaman body (keseluruhan)
  • Main wrapper, yaitu halaman posting
  • Sidebar wrapper, yaitu halaman tempat widget
  • Footer wrapper, yaitu halaman catatan kaki
Sekarang perhatikanlah kode berikut serta penjelasannya dalam tanda kurung.

         #header-wrapper { (artinya halaman title)
         width:900px; (artinya lebarnya 900 pixels)
         height:120px; (artinya tingginya 120 pixels)

Nah sekarang anda tinggal ganti angkanya sesuai dengan ukuran yang anda inginkan. Jika anda masih bingung, sebagai contoh mari kita praktekkan dengan merubah lebar body blog. Anda bisa ikuti langkah-langkah berikut:

1. Masuklah ke halaman Dasbor blog anda lalu klik Rancangan.
Kunci Merubah Ukuran Blog
2. Kemudian klik pada Edit HTML.
Kunci Merubah Ukuran Blog

3. Untuk berjaga-jaga jika terjadi kesalahan sebaiknya backup dulu template anda dengan mengklik Download Template Lengkap.

4. Kemudian carilah kode: #outer-wrapper

5. Agar lebih mudah mencarinya tekan (Ctrl + F) pada keyboard lalu tekan Enter. Maka akan muncul kotak Find. Ketiklah kode yang akan dicari pada kotak tersebut lalu tekan Enter, maka secara otomatis akan muncul kode yang dicari dalam keadaan terseleksi dengan warna hijau.

6. Sekarang gantilah angka 900 dengan angka yang anda inginkan.
#outer-wrapper {
font:100% verdana;
margin:0px auto 0;
>text-align:left;
width:900px;

7. Klik SIMPAN TEMPLATE dan tunggu proses berlangsung.

8. Nah, sekarang anda sudah bisa melihat hasilnya dengan mengklik Lihat Blog.

Selanjutnya anda bisa melakukan hal yang sama untuk merubah ukuran pada bagian yang lain. Jika masih ragu, anda bisa pelajari langkah detailnya di sini (untuk ukuran header),  di sini (untuk ukuran sidebar), dan di sini (untuk lebar halaman posting).